DURIAN CRIWIK KHAS REMBANG

serikatpetanirembang.com - Criwik secara administrasi merupakan desa yang masuk dalam wilayah Kecamatan Pancur Kabupaten Rembang, Provinsi Jawa Tengah. Desa Criwik berjarak 5 km dari ibukota kecamatan, 20 km dari ibukota kabupaten, dan 128 km dari ibukota provinsi. Berada pada ketinggian 423 - 584 mdpl.
Salah satu tanaman unggulan di desa ini adalah durian. Cukup banyak jenis durian criwik, yaitu ada Mrobyong, Kukusan, Cucuk, Tabu, Suro, Bapang dan Montong. Masing-masing memiliki tekstur daging dan rasa yang berbeda.
Rasa yang terdapat pada durian criwik sangat khas yaitu memiliki rasa manis bercampur pahit yang tak ditemukan pada durian lain. Selain itu, durian criwik juga memiliki bentuk yang lebih kecil.

Bagi Pecinta durian, anda bisa datang langsung ke desa Criwik langsung ke Petani atau pedagang desa setempat sambil menikmati panorama alam yang indah dan sejuk. Harga berkisar 25-100rb/butir, tutur Edi.


Admin SPI Rembang

Kontak selanjutnya:
Edi - Petani - 082134606269




Share:

Entri yang Diunggulkan

Pasar Kramat Desa Nglojo Segera Launching

www.serikatpetanirembang.com - Pasar kramat Nglojo merupakan suatu pasar wisata tradisional yang mempunyai konsep mengangkat tema ...

Berita Pertanian

Total Pageviews

Label

Gallery Pertanian

Dokumentasi Berita